Membuat aplikasi android untuk edukasi di eclipse
Halo sobat semuanya!!! Kali ini saya ingin membagikan tentang sebuah konsep aplikasi android sederhana untuk edukasi. Bagi sobat yang sedang belajar membuat aplikasi android mungkin bisa mencoba membuatnya. Jadi aplikasi ini bertujuan untuk memperkenalkan huruf kepada anak-anak, selain memperkenalkan huruf alfabet dan huruf hijayah, sobat juga bisa menambahkan kategori lain seperti sayur, buah, binatang dll.
Bagi sobat yang belum memiliki eclipse dan SDK silahkan download terlebih dahulu melalui link dibawah ini:
Kita bahas lebih detail lagi tentang aplikasi ini :
gambar diatas adalah gambar tampilan awal ketika masuk ke aplikasi. pada menu ini terdapat pilihan "enter", "bantuan", "tentang", "keluar". ketika pengguna menekan "enter" maka akan masuk ke pilihan kategori-kategori yang sudah saya katakan tadi, untuk menu yang lain saya rasa sobat sudah tau akan mengarah kemana ^_^
Baca juga :
Nah ketika menekan "enter" maka akan masuk ke menu kategori seperti gambar diatas.
ketika memilih alfabet maka akan muncul tampilan seperti gambar diatas. "play indonesia" dan play inggris" maksudnya adalah ketika di klik maka akan memutar musik/lagu alfabet bahasa indonesia, dan play inggris akan memutar lagu alfabet dalam bahasa inggris.
ketika salah satu huruf di klik (disini contohnya adalah huruf A) maka akan tampil kotak dialog yang berisi huruf "A" (besar) dan "a" (kecil), serta ketika "indonesia" di klik maka akan ada suara ejaan huruf "A" dalam bahasa Indonesia, jika yang di klik "Inggris" maka suara ejaan dalam bahasa inggris.
atau sobat juga bisa membuatnya menjadi 2 form, form 1 bahasa Indonesia dan form yang kedua bahasa Inggris
Baca juga :
selanjutnya masuk ke kategori hijayah, disini terdapat huruf-huruf hijayah yang apabila salah satu hurufnya di klik maka akan ada suara / ejaan huruf tersebut. ketika "let`s play" di klik maka akan memutar lagu huruf hijayah dari awal sampai akhir
Untuk kategori yang lain sobat bisa juga menambahkan sayuran dan buah-buahan misalnya. Jadi dalam 1 form ada banyak gambar buah-buahan misalnya, kemudian diklik salah satu buah (pisang misalnya) kemudian gambar akan tampil lebih besar serta ada tulisan "pisang" dan "banana", ketika tulisan "pisang " di klik maka akan terdengar suara "pisang" begitu juga ketika tulisan "banana" di klik maka akan terdengar duara "banana".
Nah jadi aplikasi ini bisa menjadi pembelajaran untuk anak-anak dalam mengenal huruf dan yang lainnya. Untuk penambahan fungsi-fungsi yang lainnya bisa sobat sesuaikan dengan keinginan dan kreativitas sobat.
Sekian dulu untuk postingan saya kali ini, semoga bisa bermanfaat.
Terimakasih...
Untuk tutorial eclipse lainnya silahkan KLIK DISINI
Artikel Terbaru :
2 komentar
engga bisa di download gan?
Balastidak dapat memuat gambar, hanya ada tanda seru
Balas